Takut Punya Stretch Mark ? Ini Bahan – Bahan Alami Yang Dapat Menguranginya

Riset dari University of Michigan Health System, perempuan memiliki stretch mark dengan presentase 50 sampai dengan 90%. Stretch mark adalah guratan yang muncul di kulit akibat adanya fluktuasi lemak di dalam jaringan ikatan kulit. Hal ini bisa terjadi pada siapapun baik mereka yang bertubuh gemuk ataupun kurus. Salah satu Doktor Dermatolog yang bernama Dr. Tara Rao dari Scheweiger Dermatology Group, AS menyatakan bahwa tak ada satupun krim, lotion, minyak, ataupun produk yang mampu menghilangkan stretch mark. Kepemilikan stretch mark pada umumnya tergantung pada tingkat keparahan dan bersifat genetis. Jika seseorang ternyata berhasil menghilangkan stretch mark pada kulitnya, menurut Dr. Stanley Kovak dari Kovak Cosmetic Center hal tersebut bisa saja terjadi karena stretch mark yang dimilikinya belum terlalu parah sehingga seiring berjalannya waktu, stretch mark nya hilang. Kondisi yang dapat mengakibatkan seseorang memiliki stretch mark pada tubuhnya antara lain:

  1. Kehamilan
  2. Tidak idealnya berat badan
  3. Faktor keturunan
  4. Gangguan kesehatan seperti sindrom Marfan, atau cushing syndrome dimana hal ini bisa terjadi karena tubuh memproduksi hormone kortisol secara berlebihan, sehingga menyebabkan stretch mark. Sedangkan untuk sindrom marfan ini bisa terjadi karena adanya kelainan gen yang mempengaruhi jaringan penyambung dan kulit.
  5. Mengonsumsi obat-obatan kortikosteroid yang tidak tepat.
Baca juga  6 Makanan dan Minuman yang Dapat Mengurangi Kecemasan

Perlu Scarflover tahu, bahwa sebenarnya stretch mark tidak dapat dicegah, tetapi Anda tidak perlu khawatir, agar tetap bisa tampil percaya diri, dan tidak merasa terganggu, berikut Scarf Media memberikan tips yang bisa Anda lakukan untuk merawat stretch mark yang ada di kulit.

  1. Minyak Jarak    
sumber: doktersehat.com

Minyak jarak terbilang salah satu obat alami yang ampuh untuk merawat serta menghilangkan stretch mark secara alami, karena minyak jarak kaya akan vitamin E yang dapat meregenerasi kulit. Anda cukup oleskan minyak jarak di atas stretch mark yang terdapat di kulit sebanyak 2 kali sehari.

  1. Minyak Zaitun                                               
Sumber : 1Health.id

Kandungan yang terdapat pada minyak zaitun ialah zat linoleic acid yang dapat membantu menjaga kadar air dalam kulit, selain itu minyak zaitun ini banyak mengandung antioksidan yaitu polifenol yang dapat membantu meregenerasi kulit mati. Cara yang bisa dilakukan ialah campurkan 1 sdm minyak zaitun dengan 1 sdt madu, lalu aplikasikan dengan cara mengoleskannya pada stretch mark.

  1. Krim Asam Retrinoat
Sumber : Pinterest

Cocoa butter mengandung mineral yang telah terbukti baik untuk kesehatan kulit seperti kalsium, potassium, seng, mangan, besi, serotonin, dan tritophan, serta virtamin E. Hal ini terbukti dapat digunakan untuk melembabkan, dan berfungsi menangkal radikal bebas pada kulit. Caranya sangat mudah, Scarflover cukup mengolsekannya kebagian stretch mark sebanyak dua kali sehari.

  1. Lidah Buaya
Baca juga  Ketahui Manfaat Spirulina bagi Kesehatan Tubuh
sumber: oramiparenting.com

Lidah buaya yang dikenal dengan sebutan aloe vera, dapat membantu mempercepat proses penyembuhan dan memiliki efek yang menengkan kulit. Caranya dengan mengambil bagian gel lidah buaya yang terdapat dibagian tengah, lalu goleskan lidah buaya kebagian stretch mark dan diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air bersih. Cara ini bisa dilakukan dengan dua hari sekai.

  1. Bubuk Cokelat                                    
sumber : pixzing.com

Bubuk coklat juga bisa digunakan sebagai cara menghilangkan stretch mark, caranya cukup dengan buat pasta dari bubuk coklat yang diberi sedikit air, lalu tinggal oleskan pada stretch mark sebanyak dua kali sehari.

  1. Imbangi Dengan Olahraga
sumber : allthingshair.com

Jika ingin mendapatkan hasil yang maksimal dalam merawat serta mengurangi stretch mark pada kulit, hal yang harus Scarflover lakukan ialah menerapkan pola hidup sehat dengan makan makanan yang bergizi, berolahraga, dan sering meminum air putih.

(Penulis: DA)

 

Translate »