5 Tempat Instagramable Di Makao

Makao merupakan sebuah wilayah di pesisir selatan Republik Rakyat Tiongkok. Karena daerah ini merupakan bekas jajahan Portugis, menyebabkan Makao mempunyai budaya dan agama yang bercampur antara Portugis dan China. Beberapa daerah wisatanya pun kental dengan budaya Portugis dan Chinese. Oleh karena itu Makao suka disebut pula Eropanya Asia, karena banyaknya gedung – gedung arsitektur Eropa dan gereja – gereja dengan arsitektur gothik.

Pada saat libur tiba daerah Makao selalu ramai dengan wisatawan yang datang, karena setiap sudut kota bisa menjadi spot foto yang instagramable untuk memenuhi feed instagram Scarflover. Scarfmedia sudah rangkum 5 tempat spot foto instagramable di Macau.

1.Senado Square

sumber: saricorry24.blogspot.com

Senado Square adalah alun-alun kota di Pusat Sejarah Makao. Trotoar mosaik bergaya Portugis yang bergelombang, bangunan neoklasik yang memikat, dan air mancur utama memberikan nuansa yang benar-benar cantik. Scarflover juga bisa mengunjungi Gedung Leal Senado yang tampak polos dari luar, tapi interior dalamnya adalah tempat yang sangat memikat dan cocok untuk Scarflover yang senang dengan fotografi. Gedung Leal Senado ini dilapisi dengan ubin Portugis, memiliki tangga besar dan taman mini pada lantai atasnya.

Baca juga  Tempat Makan Keluarga Ramah Anak

2. Travessa Da Paixão

sumber: kosublog.com

Travessa Da Paixão juga sering disebut sebagai “jalur cinta” oleh penduduk setempat, gang bergaya Eropa kuno ini adalah tempat yang tepat untuk mengambil foto yang instagramable. Gedung – gedung bergaya Eropa yang dilapisi dengan warna merah muda pucat dan kuning, menciptakan latar belakang yang indah yang menyerupai kota chic di Eropa. Membuat gang ini sangat terkenal dengan wisatawan yang senang berburu foto.

3. Desa Coloane

sumber: secretmacau.com

Desa Coloane juga dikenal sebagai ‘pedesaan Makao’. Desa ini merupakan tempat dimana Scarflover bisa merasakan kembali jaman dahulu kala. Disini Scarflover dapat menyaksikan dan mengalami kekayaan sejarah dan budaya Makao. Selain Kapel St. Francis Xavier bangunan kuning yang populer disini untuk spot foto, Scarflover juga dapat menikmati pemandangan lorong-lorong yang dilukis dengan mural eksentrik Coloane dan rumah-rumah bergaya pedesaan Portugis di pulau yang penuh warna ini.

Baca juga  3 Kuliner Khas Korea Selatan yang Ramah Muslim

4. Fisherman’s Wharf

sumber: thinkerten.com

Fisherman Wharf merupakan destinasi wajib jika Scarflover sedang berlibur ke Makao. Terdapat banyak pilihan toko barang antik, butik, dan restoran dalam suasana yang tenang. Selain itu Scarflover juga bisa berburu foto di Colosseum yang merupakan tempat favorit semua wisatawan.

5. Reruntuhan St. Paul

sumber: goibibo.com

Di mana pun Scarflover berada untuk mengambil foto, reruntuhan St. Paul terlihat fenomenal dari segala arah. Reruntuhan ini merupakan bagian Perguruan Tinggi St. Paul dan Gereja Katolik St. Paul, yang hanya menyisakan bagian depan gedung dan tangga batu agung saja. Scarflover bisa mengambil foto dari jauh ataupun dekat tetap akan terlihat keren dan yang pasti instagramable.

(Penulis: DP)

Translate »