Hal yang Mungkin Belum Anda Ketahui dari Negara Somalia Tempat Halima Aden Berasal

Lebih muda daripada Indonesia, Somalia adalah salah satu negara Afrika yang terbentuk pada tanggal 1 Juli 1960. Kepercayaan yang dianut lebih dari 90% populasi adalah Islam yang telah hadir di Somalia sejak permulaan abad ke-7, dibuktikan dengan masjid-masjid kuno yang dibangun di Somalia, dari masjid di Zeila dengan dua menaranya sampai masjid kuno di Barbera, Kismaayo, Xaafuun, Barawe, dan Merca. Agama yang dibawa Rasulullah menjadi bagian yang mengakar di hati masyarakat Somalia.

Sumber: semestafakta.com

Banyak penduduk muslim di Somalia, sama seperti negara-negara muslim lainnya yang menerapkan hukum islam dengan tidak diperbolehkannya wanita dan lelaki berkumpul.

Walaupun bahasa ibunya adalah bahasa Arab, bukan berarti budaya cadar untuk kaum muslim diterapkan. Hal ini dikarenakan Somalia merupakan salah satu negara miskin di dunia, maka dari itu penduduknya tidak terlalu peduli dengan pakaian. Men in Skirt dengan istilah Ma’awiis yang populer dikalangan pria Somalia. Ma’awiis merupaan sarung yang biasa digunakan keluar rumah atau saat sedang santai.

Baca juga  Kebiasaan Sarapan yang Buat Anda Jadi Cepat Lelah
Sumber: @MoFA_Indonesia

Pendapatan yang rendah untuk penduduknya bukan berarti teknologinya tertinggal, somalia menjadi tempat pertama oleh inggris untuk menerbangkan pesawat tempurnya. Serta memiliki jaringan internet paling cepat di negara Afrika. Jika ingin mengunjungi negara Afrika dan tetap ingin menggunakan Media Sosial, bisa berkunjung ke Somalia.

Memiliki festival film seperti International African Film Festival yang cukup besar.

Sumber: filmfreeway

Memiliki wanita yang semangat juangnya tinggi

Sumber: pinterest

Walaupun sudah pindah dari negaranya sejak beberapa tahun lalu dan menempati Amerika, Halima tetaplah seorang gadis berdarah Somalia. Dengan label public figure-nya itu Halima Aden menjadi kebanggaan di negaranya atas prestasinya di internasional. Dan hal yang membuat istimewanya lagi adalah, ia menjadi wanita model pertama yang berhijab. Dan ini membuka langkah menuju diterimanya dalam industri permodelan.

Baca juga  Semangat Perempuan Indonesia dalam Fimela Fest
Sumber: Linimasa Facebook

Nadia Mohamed baru-baru ini diketahui terpilih sebagai wakil tidak tetap kota St. Louis Park di Minnesota. Dan juga Safiya Khalid untuk daerah Maine. Kedua wanita berkulit hitam dan keturunan Somalia tersebut berhijab dan baru berusia 23 tahun.

Dikutip dari VOA Indonesia, Kemenangan mereka dalam pemilihan itu “tidak hanya sukses untuk mewakili Somalia dan Muslim, tetapi juga sukses besar untuk nilai-nilai Amerika berdasarkan keanekaragaman dan multi budaya serta rasa hormat terhadap perempuan,” kata Hashi Shafi, yang memimpin Aliansi Aksi Somalia.

Tidak menutup kemungkinan dan menghalangi untuk berkunjung ke sana. Namun, negara ini kurang cocok untuk dijadikan tujuan travelling. Karena, disana senjata di jual bebas dan rendahnya perlindungan kemanusiaan. Negara Somalia juga sering terjadi peperangan dan salah satu tempat persembunyian untuk kelompok teroris. Dan tidak lupa Bajak laut yang menjadi alasan laut Afrika kuat.

Sumber: African Union

(Penulis: ZK)

Translate »