Sering Merasa Nyeri Pada Dada, Ternyata Ini Penyebabnya

Beberapa orang sering merasa nyeri pada bagian dada yang membuatnya merasa tidak nyaman. Munculnya pun secara tiba-tiba dan terkadang sampai membuat Anda khawatir.

Rasa yang ditimbulkan saat nyeri dada adalah seperti rasa sakit yang tajam dan menusuk. Bisa jadi, hal ini mungkin merupakan tanda masalah serius yang berhubungan dengan jantung.

Ada banyak penyebab dari masalah nyeri dada seperti yang dilansir oleh healthline.com.

Pertama yang akan disebutkan diantaranya yang berkaitan dengan jantung.

  1. Serangan jantung, yang merupakan penyumbatan aliran darah ke jantung
  2. Angina, yaitu nyeri dada yang disebabkan oleh penyumbatan di pembuluh darah yang menuju ke jantung anda
  3. Perikarditis, yang merupakan peradangan kantung di sekitar jantung
  4. Miokarditis, yang merupakan peradangan otot jantung
  5. Kardiomiopati, yang merupakan penyakit otot jantung
Baca juga  Sering Mengalami Rasa Gelisah yang Berlebih? Ini Tips Mengatasinya

Penyebab sakit dada terkait paru-paru.

  1. Radang paru-paru
  2. Bronkitis virus
  3. Pneumotoraks
  4. Gumpalan darah, atau emboli paru
  5. Bronkospasme

Penyebab nyeri dada yang terkait dengan otot atau tulang.

  1. Tulang rusuk memar atau patah
  2. Otot yang sakit karena aktivitas atau sindrom nyeri kronis
  3. Kompresi fraktur menyebabkan tekanan pada saraf

Gejala yang dapat diketahui saat merasakan nyeri dada pun bisa bermacam-macam, beberapa orang yang merasa nyeri di dada merupakan gejala dari jantung biasanya terlihat dengan gejala sesak dada, sakit punggung, rahang, atau lengan, kelelahan, pusing, sakit perut, mual, rasa sakit saat beraktivitas.

Namun ada pula gejala lain yang tidak berhubungan dengan jantung, seperti rasa asam  pada mulut, rasa sakit setelah Anda menelan, rasa sakit yang lebih buruk ketika Anda bernapas dalam atau batuk, merasa panas dingin, perasaan panik atau cemas, hiperventilasi dan sakit punggung yang menjalar ke depan dada Anda

Baca juga  Berenang Dan Segala Manfaatnya Untuk Tubuh

Jika Anda mengalami gejala seperti yang sudah disebutkan dan berlangsung secara lama, segara pergi ke dokter untuk melakukan konsultasi dan diberikan perawatan.

Saat berkonsultasi, dokter tentu akan memeriksa secara teliti dengan mengajukan beberapa pertanyaan terkait rasa nyeri pada dada. Dokter Anda mungkin akan  mengobati nyeri dada dengan obat-obatan, prosedur non-invasif, pembedahan, atau kombinasi dari metode ini. Pengobatan tergantung pada penyebab dan keparahan nyeri dada yang Anda alami. Setelah mendapatkan perawatan danAnda merasa lebih baik, kegiatan selanjutnya mungkin hanyalah tahap perawatan agar masalah tersebut tidak muncul lagi. (AA)

Translate »