Kiat Makeup 5 Menit untuk Persiapan Meeting Online

Di masa Pandemi Corona ini, banyak kantor yang memutuskan untuk mempekerjakan karyawannya di rumah. Tak pelak, meeting dilakukan secara online dan terkadang secara mendadak.

Nah, kalau Anda sering menghabiskan waktu untuk makeup ketika persiapan ke kantor, berikut ini tips bagaimana makeup hanya dalam waktu 5 menit untuk meeting secara online yang kami lansir dari Vogue.com.

1. Aplikasikan Moisturizer
Sebelum mengaplikasikan makeup di wajah, sebaiknya Anda terlebih dahulu mengoleskan pelembab supaya kulit tetap terawat. Carilah pelembab yang menghidrasi untuk menambah luminositas pada kulit.

Baca juga  Penting Untuk Lakukan Eksfoliasi Kepala!

2. Maskara
Tampilan pada media online seperti kamera di laptop maupun ponsel ada akan memfokuskan pada bagian mata. Aplikasikan maskara agar membuat bulu mata Anda menjadi lebih keriting.

3. Blush on
Efek kamera akan membuat Anda jauh lebih pucat. Untuk itu, berikan efek cerah di wajah dengan menggunakan blush on bernuansa pink agar pipi lebih merona.

Baca juga  Jangan Sampai Salah, Ketahui Perbedaan Eau De Parfume, Eau De Toilette, Eau De Cologne dan Body Mist

4. Concealer
Untuk menutupi flek hitam di wajah, Anda bisa menggunakan concealer. Jangan lupa di bagian bawah mata yang terdapat kantung mata, juga di pangkal hidung dan di sudut dalam mata untuk membuat wajah Anda terlihat lebih cantik.

5. Lipstik
Last but not least! Lipstick! gunakan warna-warna cerah untuk membuat penampilan Anda sempurna di depan kamera dan siap untuk meeting secara online!

Translate »