Benarkah Konsumsi Gula Berlebih Berdampak bagi Kecantikan?

Konsumsi gula tidak terlepas dari kehidupan kita sehari-hari. Banyak makanan dan minuman manis yang mengandung tingginya takaran gula. Tetapi, konsumsi gula berlebih mempunyai dampak yang buruk bagi kesehatan salah satunya muncul beragam penyakit. Hal tersebut karena gula yang dikonsumsi berlebih dapat menimbun lemak di kulit dan menimbulkan jerawat.

Dilansir dari Dermstore, dokter kulit yang berbasis di New York mengatakan, “Glikasi terjadi ketika gula berikatan dengan molekul lain di tubuh Anda, seperti protein dan lipid,” ata Dr. Whitney Bowey. Glikasi inilah yang dapat menyebabkan penuaan dini pada kulit Anda.

Baca juga  Mineral Dan Vitamin Terbaik Untuk Jerawat

Efek lainnya dari konsumsi gula, menurut dokter kulit bersertifikat Cheryl Lee Eberting, juga dapat menyebabkan kondisi di bawah ini:

  • Acanthosis nigrican adalah tekstur kulit berwarna gelap dan lembut yang ditemukan di bagian belakang leher, ketiak, lipatan siku, dan punggung ujung jari.
  • Necrobiosis lipoidica diabetesorum adalah plak lilin berwarna coklat kekuningan yang biasanya terlihat di tulang kering anterior.
  • Scleredema Adultorum adalah penebalan dan pengerasan kulit yang dimulai di bagian belakang leher dan dapat meluas hingga mencakup area bahu atas, punggung, dan dada.
Baca juga  Cara Membuat Air Mawar Sendiri untuk Kesehatan

Itulah efek buruk dari konsumsi gula yang ternyata berdampak pada kecantikan.

Translate »