Negara yang Sudah Aman Dikunjungi dengan Protokol Kesehatan

Berbulan-bulan terjebak di negara sendiri pasti membuat Anda bosan dan jenuh bukan? Karena mengingat jumlah kasus corona di tiap negara masih naik turun, sehingga tak banyak negara yang berani membuka pintunya untuk para wisatawan.

Perlahan di Indonesia pun sudah mulai membuka sector pariwisata, yang mana sangat disambut baik oleh masyarakat.

Karena saat berbicara soal traveling, pasti semua orang sudah sangat rindu ingin mulai lagi melancong ke negara orang. Namun jangan bersedih, karena beberapa negara seperti di bawah ini ternyata suda mulai membuka pintu untuk dikunjungi para wisatawan lho, Scarf Lover.

Yuk kita sama-sama lihat negara apa saja.

1. Thailand

image: unsplash

Negara Thailand sudah bisa dikatakan aman jika Anda ingin mengunjunginya lho, Scarf Lover. Thailand telah menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat untuk para wisatawan yang ingin memasuki Thailand. Melansir dari berbagai sumber, Thailand akan mempersiapkan beberapa zona khusus sebagai akomodasi yang bisa dijadikan sebagai tempat karantina untuk wisatawan sebelum akhirnya mereka bebas melancong.

Baca juga  Tempat-tempat Cantik Indonesia Yang Dijadikan Lokasi Syuting Film Hollywood

2. Panama

image: unsplash

Dikenal dengan peraturannya yang ketat di kala pandemi Covid-19, tapi wisatawan sudah boleh kembali mengunjungi Panama. Peraturan yang dibuat diantaranya wisatawan yang ingin masuk harus menunjukkan hasil negatif tes PCR yang telah dilakukan tidak lebih dari 48 jam. Apabila lebih, diharuskan untuk melakukan rapid test di bandara.

3. Maroko

image: unsplash

Bagi wisatawan dari negara yang memiliki bebas visa, sudah bisa mengunjungi Maroko. Namun pemerintah setempat tetap menerapkan segelintir protokol untuk menjaga keamanan, salah satunya adalah wisatawan harus memiliki bukti tes negatif PCR dan harus menunjukkan undangan yang dikeluarkan oleh perusahaan Maroko atau pemesanan akomodasi

Baca juga  Vivi Zubedi Luncurkan Gerakan 1.000 Mukena Untuk Indonesia

4. Yunani

image: unsplash

Yunani memiliki jumlah kasus kematian yang rendah, namun demikian negara ini tetap memperhatikan protokol kesehatan. Jumlah tempat tidur rumah sakit di negara ini lebih banyak dari pada negara eropa lainnya. Wisatawan yang mengunjungi pantai juga selalu dipantai dengan praktik jarak sosial.

5. Bahrain

image: unsplash

Bahrain membuat peraturan yang harus dipatuhi oleh seluruh wisatawan yang datang berkunjung. Peraturan tersebut diantaranya jika Anda ingin memasuki Bahrain, harus melakukan tes PCR. Namun jika ingin menetap lebih dari 10 hari, akan diminta untuk melakukan pengulangan tes PCR.

(AA)

Translate »