5 Tas Unik Buatan Desainer Indonesia

Tas merupakan aksesori penting dalam menunjang penampilan seorang perempuan. Makanya tak heran, ketika tas kemudian terus berganti tren dan para desainer tak bosannya menghadirkan inovasi dalam desin dan craftmanship yang digunakan dalam membuat sebuah tas.

Begitupun dengan para desainer Indonesia yang kemudian menghadirkan banyak pilihan tas buatan lokal dengan desain stylish yang tak kalah dengan tas buatan label internasional. Berikut adalah lima brand tas Indonesia yang bisa jadi pilihan Anda.

1. Byo

Courtesy of Instagram @b_y_o_

 

Tommy Ambiyo Tedji memulai mendesain tasnya sendiri pada tahun 2010 lalu. Ia memilih eksperimen dengan material PVC dan motif geometris yang menjadikan clutch rancangannya terlihat futuristik.

 

2. Tam Illi

Baca juga  4 Momen Model Ternama, Rosie Huntington Whiteley Mengenakan Hijab saat Kunjungi Abu Dhabi
Courtesy of Instagram, @tam.illi

 

Brand yang awalnya terkenal berkat koleksi statement necklace dan earrings ini, saat ini memulai mendesin statement bags dari material manik-manik. Ciri khas dari label yang berdiri pada 2013 ini adalah inspirasi dari keindahan alam, seperti Jardin bag yang menjadi koleksi tas perdananya.

 

3. Sarah Beatrice

Courtesy of Instagram @sarahbeatrice.artisan

 

Mungkin namanya belum terlalu familiar. Namun, pastikan Anda mulai memperhatikan perempuan yang pernah bekerja sebagai textile atelier di beberapa rumah mode di Paris. Sarah mengaplikasikan teknik menganyam dan macrame (teknik mengikat pada tekstil). Koleksi perdananya adalah Sada bag yang mengambil inpirasi dari gaya tahun ’60-’70an.

 

4. Saptodjojokartiko

Dok. Saptodjojokartiko

 

Selain fokus dalam koleksi busananya, Sapto Djojokartiko juga merambah dunia aksesori dengan merilis sepatu serta tas. Kali ini tas lansirannya memiliki nuansa lembut yang sama seperti koleksiyon bajunya. Dengan aksen embroidery yang menjadi ciri khas dari seluruh kreasinya, tas cantik ini sancta cocok menjadi pemanis penampilan Anda saat ke pesta.

Baca juga  Jakarta Fashion Week Siap Hadirkan Kreativitas Baru Pada 2021 Mendatang

 

5. Toton

Dok. Ara

 

Mengambil inspirasi dari keelokan pola batu ubin bermotif tradisional atau lebih dikenal dengan nama tegel kunci, Toton merilis koleksi pouch dengan nama sama, Tegel Kunci. Pembuatan pouch ini dilakukan dengan menggunakan produk kain recycle dari label busana Toton. Penggabungan beberapa motif dalam pouch justru membuat koleksinya terlihat sangat unik dan berbeda satu dengan yang lain. (DC)

Translate »