Seorang koki wanita yang terkenal di platform Tiktok, bernama Abir El Saghir membagikan keseruannya selama berada di Qatar. Dalam unggahannya di Instagram ia berhasil memasak 32 menu dari 32 negara yang mengikuti pertandingan Piala Dunia Qatar 2022.
Selain jago masak, ia juga pandai dalam berbusana. Berikut ini, inspirasi pashmina outfit ala chef Abir El Saghir.
Saat berada di Qatar, Abir berpose di bawah bendera 32 negara yang ikut serta dalam pertandingan Piala Dunia 2022. Dengan menggunakan celana high waist berwarna krem, kaos lengan panjang dan pashmina berwarna hitam terlihat casual.
Memakai overall jeans dengan blouse dan sepatu sneaker putih yang sepadan membuat penampilan casual dan trendy.
Tampil cheerful dengan dress bercorak dan floppy hat membuat penampilan lebih anggun dan chic.
Kali ini Abir mengenakan outfit senada dari inner, knitwear hingga aksesoris berupa tas yang berwarna hijau.
Bagaimana Scarflover, outfit mana yang paling disukai? Bisa dicontoh yah buat Anda yang masih bingung dalam padu padan dengan pashmina.