Roula Allouch, Pengacara Muslimah Amerika yang Raih Penghargaan Women of The Year Versi Enquirer

Imigran asal Suriah yang melindungi Muslim Amerika

Kabar gembira datang dari sosok muslimah inspiratif, Roula Allouch. Sebuah surat kabar terkemuka Amerika menyebut pengacara Roula masuk dalam 10 wanita luar biasa yang terpilih untuk Penghargaan Women of The Year 2023 sebagai pengakuan atas upayanya dengan organisasi advokasi nasional.

“Roula adalah pengacara di firma hukum Bricker Graydon. Semangatnya untuk melindungi hak-hak sipil, khususnya bagi Muslim Amerika, membawanya ke berbagai posisi di organisasi advokasi nasional, termasuk ketua Pusat Hak Asasi Manusia Asosiasi Pengacara Amerika dan mantan ketua dewan nasional Dewan Hubungan Amerika-Islam,” tulis surat kabar dilansir dari laman About Islam.

Roula selalu bersemangat untuk melindungi hak-hak sipil, khususnya bagi Muslim Amerika. Aktivitasnya di dunia hukum membawanya ke berbagai posisi di organisasi advokasi nasional, di antaranya ketua Pusat Hak Asasi Manusia Asosiasi Pengacara dan mantan ketua dewan nasional Dewan Hubungan Amerika-Islam.

Baca juga  3 Sosok Muslimah Dalam Dunia Arsitektur Dunia

Di antara 10 wanita luar biasa, Allouch bergabug dengan lebih dari 500 wanita yang diakui keunggulannya di Greater Cincinnati sejak 1968. Penghargaan kali ini merupakan tahun ke-55 dari Enquirer Women of The Year.

Mengenal sosok Roula, ia lahir di Wisconsin setelah orang tuanya beremigrasi ke Amerika Serikat dari Suriah pada tahun 1970an. Kemudian, dia dibesarkan di Kentucky Amerika Serikat.

Baca juga  Mona Ratuliu Tulis Pesan Manis untuk Kesha yang Ingin Menikah

Roula adalah anggota Inisiatif Rule of Law dari American Bar Association untuk Timur Tengah dan Afrika Utara. Dia telah diakui sebagai Putri Keagungan oleh Muhammad Ali Center dan menjabat sebagai Dewan Direksi Pusat tersebut. Dia juga anggota fakultas Seminari Islam Amerika. Tidak hanya hukum, ia juga tertarik pada dunia kesenian. Baru-baru ini bergabung dengan Komite Kepemimpinan Festival Film Internasional Over-The-Rhine.

Translate »