DKI Jakarta Hajatan ke-495, Pemprov Gratiskan Transjakarta & MRT Hari Ini

Tepat pada Rabu (22/6/2022), DKI Jakarta kembali merayakan ulang tahunnya ke-495. Bagi Anda warga Jakarta ataupun wisatawan lokal dapat menikmati layanan Transjakarta dengan tarif Gratis pada 22 Juni 2022 mulai pukul 05.00 – 24.00 WIB.

Layanan ini berlaku pada seluruh layanan Transjakarta, kecuali Royaltrans.

Sementara, PT MRT Jakarta (Perseroda) menerapkan tarif layanan khusus Rp1 selama satu hari penuh pada Rabu (22/6/2022). Hal ini dilakukan sebagai bentuk peringatan Hari Ulang Tahun ke-495 Provinsi DKI Jakarta. Pemberlakukan ini efektif mulai jadwal operasional pukul 05.00 WIB hingga berakhir pada 23.00 WIB. Pengguna jasa tetap melakukan pengetapan di passenger gate baik saat masuk maupun keluar.

Baca juga  Hewan Kurban Milik Raffi Ahmad Bikin Heboh Warga

“Sebagai bentuk apresiasi bagi pengguna transportasi publik di Jakarta dan bagian dari partisipasi MRT Jakarta dalam hajatan peringatan HUT ke-495 DKI Jakarta, kami menerapkan traif layanan khusus Rp1 ini,” jelas Direktur Operasional dan Pemeliharaan PT MRT Jakarta (Perseroda) Muhammad Effendi.

“Jadi, pengguna jasa tetap melakukan pengetapan di passenger gate saat masuk dan keluar, hanya saja tarifnya cukup Rp1,” imbuhnya.

Effendi berharap penerapan tarif layanan khusus ini dapat mendorong peningkatan angka keterangkutan masyarakat dalam memeriahkan dan merayakan hari ulang tahun DKI Jakarta ini.

Baca juga  Deteksi Dini Proses Persalinan Caesar Dengan Tes Potensi Caesar 2.0.
Image : freepik

Sebelum melakukan pengetapan, pastikan saldo M-kartu atau aplikasi yang akan digunakan mencukupi. Kartu yang berlaku ialah kartu uang elektronik bank yang dikeluarkan pada 2019 atau setelahnya, kartu jelajah berganda (multitrip ticket) yang dikeluarkan oleh MRT Jakarta, dan kartu multi trip yang dikeluarkan oleh KCI. Selain itu, dapat juga dengan menggunakan kode QR dari aplikasi MRT-J atau JakLingko.

Saat mengunakan jasa Transjakarta dan MRT diharapan pula untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Jika memiliki pertanyaan terkait layanan Transjakarta dapat menghubungi 1500-102 atau mention akun twitter resmi Transjakarta @pt_transjakarta.

Translate »