Cara Pilih Produk Skincare Yang Tepat Untuk Kulit

Memiliki kulit bersih, mulus, dan sehat adalah keinginan semua orang. Namun untuk mendapatkan kulit seperti itu, pastinya Anda membutuhkan perawatan. Jika dirasa perawatan ke klinik kecantikan mahal, Anda bisa membeli beberapa produk skincare yang sesuai dengan tipe kulit Anda.

Penting sekali untuk mengenal kulit Anda, seperti apa tipe kulit Anda, permasalahan kulit, dan kandungan apa yang kira-kira tidak cocok dengan kulit Anda. Dengan mengetahui hal tersebut, Scarf Media jamin Anda akan memiliki kulit yang sehat dengan memilih produk skincare yang tepat.

skinkraft.com

 

Menentukan jenis kulit Anda

Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah mengenal kulit Anda sedikit lebih baik, dan ini adalah tempat terbaik untuk memulai untuk memahami apa yang diinginkan dan tidak diinginkan oleh kulit Anda.

Baca juga  Tahukah Anda, Ini Kesalahan dalam Pemakaian Maskara

Kulit berminyak:

  • Memiliki pori-pori yang cenderung besar dan menghasilkan terlalu banyak sebum.
  • Cari kandungan AHA, salicylic acid, dan hyaluronic acid, untuk membersihkan sel kulit mati, mengurangi penumpukan minyak di wajah, serta memberikan hidrasi pada kulit
  • Penting untuk menggunakan pelembap

 

Kulit kering:

  • Cenderung memiliki kulit yang kusam, kasar, dan bersisik.
  • Lebih mudah gatal, iritasi, dan timbul garis-garis halus
  • Cari kandungan shea butter, vitamin C, aloe vera dan asam laktat.
  • Gunakan pelembap secara rutin
Baca juga  Ingin Memiliki Wajah Glowing Saat #DirumahAja? Terapkan Cara Ini!

Kulit sensitif:

  • Memiliki kulit yang cenderung timbul jerawat dan dapat timbul reaksi negatif.
  • Cari kandungan  hypoallergenic yang ringan dan mengandung aloe vera dan shea butter yang menenangkan.
  • Berhati-hatilah saat menggunakan produk yang mengandung wewangian, paraben, sulfat, atau ftalat.

 

Pertimbangkan kebutuhan kulit Anda.

Mungkin Anda ingin meminimalkan munculnya garis-garis halus, menghilangkan bekas dan noda jerawat, atau menghilang kantung mata yang hitam. Anda harus memilih produk yang secara efektif mengatasi masalah yang paling penting bagi Anda.

Hindari kandungan kulit yang memiliki paraben, pengharum, dan sulfat. Kandungan tersebut dapat memicu alergi, jerawat, bahkan iritasi di beberapa orang.

(HV)

Translate »