Suka Warna Netral? Intip Rekomendasi Style ala Omaya Zein

Pemilihan warna pada sebuah fashion item sangat penting untuk sehari-hari. Jangan sampai Anda terlihat berlebihan atau bahkan terlalu membosankan.

Anda sendiri lebih suka menggunakan outfit dengan warna mencolok atau netral? Biasanya, untuk Anda yang memilih warna mencolok atau colorful, Anda suka memberikan tampilan yang beda atau bahkan out of the box. Sebaliknya, Anda yang suka tampilan netral karena Anda terlalu suka menghabiskan banyak waktu untuk memilih item sehingga ingin lebih sederhana dalam melakukan mix and match.

Salah satu hijaber asal Venezuela, Omaya Zein selalu menampilkan bebagai macam style OOTD dengan warna yang netral dan cocok untuk sehari-hari.

Scarf Lover penasaran bagaimana tampilannya? Mari simak yang berikut ini.

Baca juga  Trik Merawat Sepatu Agar Tetap Awet Meski Kehujanan

1. Tampilan Omaya Zein saat musim dingin. Dirinya memadukan sweater dengan model turtleneck berwarna cokelat muda yang dilayer dengan long outer berwarna salem. Dimaksimalkan dengan hijab dan juga celana warna abu-abu yang senada. Padupadan warnanya bisa disesuaikan lho, Scarf Lover.

image: instagram.com/omayazein/

2. Gaya yang satu ini menampilkan kesan agak boy-ish namun tetap dengan pemilihan warna yang netral. Dari mulai sweatshirt warna abu muda yang dipadupadankan dengan celana bahan warna cream dan terakhir penambahan coat warna khaki.

image: instagram.com/omayazein/

3. Sungguh perpaduan yang sangat apik dan memberi kesan lebih feminin. Anda bisa meniru permainan warna yang satu ini, Scarf Lover. Dari mulai jumpsuit warna biru muda kemudian dipasangkan dengan outer tipis yang memiliki warna senada dengan heels yaitu blush pink! Warnanya cantik bukan?

Baca juga  Mix and Match Gaya Modis Baju Lebaran
image: instagram.com/omayazein/

4. Pemilihan warna beige dan cream memang tidak pernah salah untuk diaplikasikan pada fashion item sehari-hari. Disini Omaya memilih untuk mengenakan seluruh item dengan tone warna yang senada. Sungguh mudah untuk ditiru!

image: instagram.com/omayazein/

5. Atasan kemeja silk warna silver warna silver ini sangat cocok dipadukan dengan celana bahan berwarna putih karena akan memberikan kesan yang lebih kasual. Tidak lupa juga dengan snekaers serta pashmina santainya. Tampilan seperti ini sangat cocok untuk grocery shopping.

image: instagram.com/omayazein/

(AA)

Translate »