Zaskia Sungar Curhat Soal Kehamilan Anak Pertama, Ini Kata Nagita Slavina

Zaskia Sungkar tengah berbahagia karena mengandung anak pertamanya bersama dengan sang suami, Irwansyah. Momen kelahiran ini sangat dijaga dengan baik oleh Zaskia, apalagi karena mengingat proses untuk mendapatkan anak saat itu begitu panjang.

Namun sayangnya, menjadi seorang selebritis tentu tidak akan pernah luput dari perhatian warganet. Segala hal yang dilakukan tentu akan mengundang begitu macam persepsi dari yang mulai positif sampai negatif.

Hal tersebut yang dirasakan oleh Zaskia Sungkar, pada kehamilannya yang pertama ini, dirinya mengaku ada banyak sekali hal-hal yang baru diketahuinya. Sampai sering mendapatkan banyak komentar yang tak jarang membuatnya terkejut.

Seperti yang diungkapkan di laman Youtube The Sungkars Family, dirinya bercerita saat itu sedang mengonsumsi seafood, namun ada warganet yang melontarkan komentar cibiran dan menganggap bahwa Zaskia tidak menjaga bayi yang sedang dikandungnya.

image: the sungkars family

“Gue lagi masa penyesuaian, kayak kaget gitu lho gue. Jadi kemarin gue makan seafood dan abis, yang bikin sakit hati itu ada yang ngomong ‘aku juga lagi ngidam seafood tapi aku lebih sayang sama anak aku’ jadi seolah-olah gue gak sayang sama anak gue gitu loh. Karena kan gue nanya sama dokter, kata dokter ya gak ada masalah, malah seafood itu bagus.” ujar Zaskia.

Baca juga  Mulai Rabu Depan, Warga Indonesia Siap Divaksinasi

Mendengar hal tersebut, Nagita juga bercerita bahwa dirinya juga sering mendapatkan nasihat-nasihat dadakan dari orang-orang yang baru ia temui. Namun dirinya mengaku tidak mau ambil pusing dengan hal tersebut.

image: the sungkars family

“Gue pernah tuh lagi jalan-jalan di mall, terus kan gue gendong Rafathar, trus ada yang bilang katanya bayi gak boleh digendong kayak gitu. Padahal, sepengetahuan gue, itu tuh gak jadi masalah,” kata Nagita

“Jadi gue menyimpulkan disaat kita menjadi seorang ibu, jangan dengerin orang lain, dalam artian yang paling tahu anak kita dan harus gimana ya cuma kita. Jadi cukup bekali diri dengan tanya dokter atau yang pasti-pasti,” tambahnya.

Karena Nagita percaya bahwa tidak ada ibu manapun yang ingin anaknya celaka. Hanya ibu yang tahu apa yang dibutuhkan oleh anaknya. Karena ia yakin setiap orang tua punya cara yang berbeda untuk mengurus dan merawatnya.

Nagita lebih memilih untuk bertanya langsung pada dokter anak karena tentu lebih mengerti dari segi medis. Karena semakin lama banyak yang berusaha untuk memberi masukan-masukan, tentu akan membuat si ibu semakin pusing, apalagi saat baru memiliki anak pertama.

Baca juga  Roula Allouch, Pengacara Muslimah Amerika yang Raih Penghargaan Women of The Year Versi Enquirer

Nagita mengatakan pada Zaskia bahwa proses menjadi ibu itu tidak lah mudah, ada banyak sekali pengalaman-pengalaman baru yang pasti membuat kita terkejut karena belum terbiasa. Maka dari itu, ia selalu berdoa pada Allah untuk diberi kelancaran dalam mengurus anak, dan turut pula mendoakan sang anak dengan hal-hal yang baik.

Terakhir, Nagita memberikan wejangan untuk Zaskia untuk tidak terlalu memikirkan apa yang dikatakan orang lain dalam mengurus anak. Karena sebagai orang tua tentu akan lebih tahu dan mengerti bagaimana cara terbaik untuk merawatnya.

“Kalo disaat kayak gini, menurut gue apalagi akan menjadi seorang ibu hamil, gak perlu dengerin omongan orang banyak, jadi cuma beberapa orang yang lo percaya aja, dan ujung-ujungnya memang percaya aja sama diri sendiri. Karena menurut gue jadi seorang ibu tuh, belajar harus percaya diri karena tombaknya ya di kita sendiri. Mau orang lain ngomong apa, tapi kan keputusannya ada di kita seorang ibu. Percaya aja orang mau ngomong apa, tapi orang tuanya kan lo sama Irwan. Jadi lo berdua emang yang udah paling tau dan paling bener untuk ngurus anak lo,” ujar Nagita.

(AA)

Translate »