Tips Memilih Mukena yang Nyaman ala Terry Puteri

Bagi seorang muslimah, mukena adalah salah satu barang wajib yang harus selalu dibawa saat berpergian. Terutama di masa seperti ini yang mengharuskan kita untuk selalu rajin membawa perlengkapan solat sendiri dari rumah.

Memilih mukena tentu harus yang nyaman karena digunakan lima kali dalam sehari, terutama saat berpergian, dimana kita mesti mengutamakan kenyamanan.

Tanggal 14 Desember 2020 lalu secara resmi Scarf Media meluncurkan koleksi Mukena yang dirancang dengan kolaborasi bersama dengan Tatuis, sebagai Pionir Mukena Sajadah Fashion Indonesia yakni dengan nama Akusara Series.

image: scarf media x tatuis

Peluncuran yang dilakukan secara virtual melalui Shopee Live ini tidak hanya menghadirkan Temi Sumarlin selaku CEO Scarf Media dan juga Mira Gantina sebagai Co-Founder Tatuis, namun juga seorang public figure dan social activist cantik yakni Terry Puteri.

Baca juga  Model Tas yang Cocok untuk Dikenakan saat Berpergian Ke Kantor

Pada kesempatan di peluncuran mukena Akusara Series ini, Terry merasa sangat senang dengan kehadiran mukena dari kolaborasi Scarf Media dan Tatuis, Karena tentu koleksi tersebut semakin bisa membuat para muslimah punya banyak pilihan untuk mengoleksi perlengkapan solat.

“Aku mau mengucapkan congratulation atas kerja sama antara Tatuis dan Scarf yang bisa dikatakan pelopor dibidangnya. Masya Allah luar biasa,” ungkapnya.

Sebagai seorang muslimah, Terry mengaku bahwa mukena adalah barang pertama yang wajib dimasukkan ke dalam koper kala berpergian. Untuk urusan dalam pemilihan mukena, Terry ternyata punya tips tersendiri lho, Scarf Lover.

Dirinya lebih memilih untuk menggunakan mukena dari brand tertentu, karena diyakini sudah lebih berpengalaman dibidangnya.

Baca juga  Inspirasi Fashion Item untuk Padupadankan Jaket Kulit

Terry lebih suka menggunakan mukena yang mana karet dibagian pinggangnya tidak terlalu ketat, lingkar muka yang pas, kemudian panjang mukena yang pas dan tidak menggantung baik bagian atas ataupun bawah dan tentunya menggunakan material yang nyaman dan juga tidak panas. Untuk urusan model mukena, Terry sangat menyukai mukena dengan model yang cantik nan elegan namun tidak berl

image: scarf media x tatuis

Dari segala macam warna yang tersedia, Terry Puteri mengaku menyukai warna Awahita varian Mint Green karena terlihat cantik dan anggun.

Bagi Scarf Lover yang penasaran dan tertarik dengan Akusara Series, bisa langsung mendapatkannya secara online lewat Shopee SCARF Media Official. Jangan sampai ketinggalan karena persediaannya terbatas. (AA)

Translate »